--> 23 Santriwan Dan Santriwati Ikuti Khataman Massal Al – Qur’an | Poros NTB

23 Santriwan Dan Santriwati Ikuti Khataman Massal Al – Qur’an

SHARE:

Dibaca Normal


Bima, Poros NTB.- Sebanyak 23 orang santriwan dan santriwati bertempat di aula SMPN 5 Langgudu melakukan kegiatan khataman massal Al – Qur’an. kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari selasa (5/3) dan turut dihadiri oleh Wakil Bupati Bima, unsure Dikbudpora, para Guru dan Kepala Sekolah SMPN 5 Langgudu, Kapolsek Langudu serta para orang tua santriwan dan santriwati.

Menurut Kepala Sekolah SMPN 5 Langgudu Muhammad Rum, S.Pd dalam pengantar mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan satu bentuk dukungan dari program pemerintah daerah yaitu membumikan Al – Qur’an sehingga dari kegiatan ini kedepanya para santriwan dan santriwati akan dapat mengenal dan mengamalkan isi kandungan Al – Qur’an dalam kehidupan sehari – hari.

Oleh karena itu, dalam rangka mendukung program pemerintah tersebut, maka setiap hari jum’at kami tetap melaksanakan rutinitas membacakan Kitab Suci Al – Qur’an bersama seluruh anak – anak ini, dikarenakan dengan membaca, mengamalkan isi kandungan Al – Qur’an merupakan salah satu anjuran yang ada dalam ajaran agama kita, dimana setiap umat islam diwajibkan untuk membaca, menghafal kita suci Al – Qur’an.
Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini kedepannya para santriwan dan santriwati yang dikhatam ini akan mendalami kitab suci Al – Qur’an dalam hidup dan kehidupan mereka kelak.

Menurut Wakil Bupati Bima Dahlan M.Noer mengatakan bahwa melalui kegiatan ini akan muncul Ahli Qur’ani dan penghafal Al – Qur’an yang akan memakmurkan agama di wilayah Kabupaten Bima khususnya di Kecamatan Langgudu.

Kita patut memberikan apresiasi kepada para guru, Ustad, Ustdzah dan Pimpinan TPA / TPQ yang secara serius dan konsisten dalam membina para santriwan dan santiwati penghafal Al – Qur’an yang secara ikhlas dan istiqomah membimbing para calon generasi qur’ani tanpa kenal lelah rela mengorbankan waktu, tenaga, pikiran berkat ketulusan mereka, Alhamdulilah kita memiliki calon generasi Qur’ani yang mampu menjaga dan memelihara kemurnian Al – Qur’an. Insya Allah, kedepan dengan kegiatan khataman massal Al – Qur’an ini kita akan memiliki para penghafal Al – Qur’an yang bisa menyejukan dan membawa keberkahan bagi daerah ini. 

Kami selaku kepala daerah menilai, keberadaan TPA / TPQ ini merupakan bentuk pendidikan nilai – nilai Al – Qur’an dalam membina kepribadian seseorang muslim sejak usia dini. Seorang muslim akan dapat mengamalkan mengamalkan nilai – nilai islam dengan baik jika ia sudah bisa menghafal Al – Qur’an. Hal ini dikarenakan salah satu kewajiban umat islam terhadap Al – Qur’an selain membaca juga dapat mengamalkan isi kandungan Al – Qur’an. 

Pada Kesempatan ini kami juga tak lupa mengucapkan selamat kepada para orang tua yang putra-putrinya hari ini di khatam. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini kepada generasi muda dapat terus meningkatkan membaca dan mengamalkan isi kandungan Al – Qur’an. semoga Allah SWT., senantiasa memberkahi segala usaha kita untuk memajukan dan meningkatan kualitas sumber daya manusia, di Kabupaten Bima, khususnya generasi qur’ani yang berada di wilayah Kecamatan Langgudu.

Wakil Bupati Bima Dahlan M.Noer berharap kepada para santriwan dan santriwati yang telah di khatam, supaya dapat menjaga dan meningkatkan lagi membaca kitab suci Al – Qur’an, karena menjaga hafalan Al – Qur’an itu lebih sulit ketimbang menghafalnya. Menghafal Al - qur’an itu mudah bagi yang mau menghafalnya, namun yang berat adalah memelihara hafalannya.

Pada kegiatan khataman massal Al – Qur’an ini para santriwan dan santriwati yang dikhatam langsung dipimpin dan dkhatamkan oleh Bapak Adnan A. Rauf sebagai cepe lebe Desa Waworada kecamatan Langgudu.
Pada kesempatan ini juga para santriwan dan santriwati mendapatkan sertivikat khataman massal yang diseahkan oleh Wakil Bupati Bima Dahlan M.Noer kepada para peserta khataman massal. (Hum)

COMMENTS

Nama

#Corona,124,ABRI,1,arena,54,Bandara,7,Bansos,52,Bawaslu,17,bhakti sosial,39,bima,2678,bima iptek,4,bima. Pariwisata,3,Bjayangkari,1,Coro,1,Corona,88,Covid-19,29,Curanmor,3,Daerah,1,Demonstrasi,2,des,1,Desa,53,dompu,134,Editorial,2,ekbis,226,Ekonomi,1,Ekonomi.,4,Eksbis,1,enterpreneur,1,event,1,explore,2,featured,122,Hoax,3,huk,2,hukrim,714,huksrim,3,hukum,1,Humaniora,1,HUT RI,1,inspiratif,1,iptek,30,Keagamaan,15,keamanan,8,kebudayaan,1,Kecelakaan,3,kehilangan,1,kejadian dan peristiwa,2,kemanusiaan,4,kepegawaian,1,kependudukan,12,kepolisian,168,Kesehatan,135,Kesenian,1,ketenagakerjaan,2,Kodim,15,Kominfo,5,Konflik,1,Korupsi,11,kota bima,306,KPU,3,KSB,2,lingkungan,115,lombok,109,Maklumat,2,Mataram,92,miras,1,Narkoba,8,Nasional,15,NTB,1,olahraga,24,Opini,50,Pariwisata,81,Pelayanan Publik,13,pembangunan,25,pembangunan.,2,pemerintahan,796,Pemilu,1,Pemprov,3,Pemprov NTB,143,pendidikan,398,pendidikan.,8,Perbankan,1,Perguruan Tinggi,3,perhubungan,7,perisstiwa,47,peristiwa,468,peristuwa,1,Perjudian,2,persitiwa,6,Pertamina,2,pertanian,40,Peternakan,3,politik,282,Politik.,9,Prahara,12,Prestasi,34,Provinsi,1,puisi,1,regional,5,religi,58,religius,43,Sains,1,SAJAK,1,seni,1,SKCK,1,sosbud,193,Sosial,42,Sosok,6,SUDUT PANDANG,1,sumbawa,20,Tajuk,2,Tekhnologi,2,TKI,5,TNI,1,transportasi,4,travel,5,Tribrata,1,Vaksinasi,25,video,18,warta bawaslu,1,
ltr
item
Poros NTB: 23 Santriwan Dan Santriwati Ikuti Khataman Massal Al – Qur’an
23 Santriwan Dan Santriwati Ikuti Khataman Massal Al – Qur’an
https://4.bp.blogspot.com/-nqDcSpFkSyg/XH94qNx6e9I/AAAAAAAADVc/kXaCvqarLdo6EoiCXQIAKpiq1kMgYx-hQCLcBGAs/s640/Screenshot_1.png
https://4.bp.blogspot.com/-nqDcSpFkSyg/XH94qNx6e9I/AAAAAAAADVc/kXaCvqarLdo6EoiCXQIAKpiq1kMgYx-hQCLcBGAs/s72-c/Screenshot_1.png
Poros NTB
https://www.porosntb.com/2019/03/23-santriwan-dan-santriwati-ikuti.html
https://www.porosntb.com/
https://www.porosntb.com/
https://www.porosntb.com/2019/03/23-santriwan-dan-santriwati-ikuti.html
true
2479742407306652642
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content