--> Apel Gabungan, Wahana Silaturrahmi Birokrasi | Poros NTB

Apel Gabungan, Wahana Silaturrahmi Birokrasi

SHARE:

Dibaca Normal

Bupati Bima saat memimpin apel gabungan




Bima, Porosntb.com-Pemkab Bima menggelar Apel gabungan pada hari pertama ngantor setelah cuti bersama Idul Fitri, Senin (10/6/19). Apel gabungan itu dihajatkan sebagai wahana silaturrahmi kebirokrasian dan sebagai momentum transformasi tekad, semangat dan pembinaan, agar pada diri masing-masing aparatur tertanam ikatan koordinasi yang sinergi dan padu serta berdampak pada kesinambungan dan kesuksesan penyelenggaraan tugas pengabdian dalam suasana yang penuh harmoni.    

Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE pada saat memimpin apel gabungan. Melalui momentum tersebut, ada beberapa hal mendasar yang  disampaikan Bupati, khususnya dalam pelaksanaan tugas pegawai. 

“Taqbbalallahu min kum, maaf lahir dan bathin. Semoga tempaan fisik, mental dan spiritual yang kita semua giatkan, memberi hikmah gemilang hingga sanggup menunjukkan jati diri yang profesional, senantiasa bersikap jujur, penuh prestasi, berdedikasi dan loyal dalam tugas. Dapat diteladani, mendidik serta mengayomi masyarakat," ujar bupati.

Dengan menjadikan hakikat nilai Religi serta kearifan dan keluhuran sebagai pemandu pengabdian kedinasan serta mempola sikap dan perilaku, diharapkan ASN menjadi pribadi yang siap dan sigap dalam melayani serta menjawab setiap kepentingan dan kebutuhan masyarakat. 

"Kita kini telah berada di pertengahan tahun 2019, masih tersisa aneka kewajiban yang harus ditingkatkan, dituntaskan serta disukseskan pada waktu kini dan selanjutnya.  
Jadikan tahun 2019 sebagai waktu untuk menjawab tuntutan maksimalisasi dalam arti luas. Laksanakanlah tugas pokok dan fungsi dengan bekerja keras, cerdas dan cermat, dilandasi rasa kebersamaan dan keterpaduan, sehingga setiap tantangan yang mengemuka dapat kita retas dengan menyiapkan langkah – langkah solutif agar tingkat kelemahan dan kekurangan pelaksanaan tugas dapat direduksi," tuturnya. 
 
Bupati mengajak ASN untuk benahi setiap kekurangan yang tersisa dengan terus melakukan inovasi agar masyarakat memperoleh pelayanan prima, cepat, tepat dan akurat serta setiap program yang direalisasikan dapat secara nyata memberi dampak kebaikan dan perbaikan. 

"Salah satu inovasi yang sugguh pantas kita apresiasi yakni 'Simawar' Aplikasi berbasis Android yang mempermudah kerja unit pelayanan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak guna melakukan evaluasi, monitoring, mengontrol upaya penanganan perlindungan anak dan pemberdayaan perempuan. Dimana “Simawar” tercatat sebagai 99 nominator dalam kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Tingkat Nasional)," bebernya. 

Pada tanggal 26 – 27 Juni 2019, Kabupaten Bima akan menjadi pusat Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI Tahun 2019 Tingkat Provinsi NTB. Momentum ini memiliki arti penting dalam membangun karakter dan menanamkan nilai-nilai sosial budaya hingga pada akhirnya  terwujud kekuatan kesehatan, ekonomi, sosial dan budaya yang bermuara akhir pada ketahanan nasional. 
"Terkait momentum ini, saya tegaskan kepada seluruh OPD untuk berpartisipasi aktif menyukseskan kegiatan, terutama DP3AP2KB sebagai leading sektor," pesannya. 

Bupati berharap kepada segenap ASN agar melaksanakan tugas, pokok dan fungsinya  dengan penuh dedikasi serta menoreh prestasi yang gemilang.
Momentum ini ditandai dengan halal bilhalal antara Bupati Bima dengan seluruh ASN yang mengabdi di seluruh Intansi/ Badan/ Kantor yang berada di lingkup Pemerintah Kabupaten Bima.(poros08)

COMMENTS

Nama

#Corona,124,ABRI,1,arena,54,Bandara,7,Bansos,52,Bawaslu,17,bhakti sosial,38,bima,2676,bima iptek,4,bima. Pariwisata,3,Bjayangkari,1,Coro,1,Corona,88,Covid-19,29,Curanmor,3,Daerah,1,Demonstrasi,2,des,1,Desa,53,dompu,134,Editorial,2,ekbis,223,Ekonomi,1,Ekonomi.,4,Eksbis,1,enterpreneur,1,event,1,explore,2,featured,122,Hoax,3,huk,2,hukrim,714,huksrim,3,hukum,1,Humaniora,1,HUT RI,1,inspiratif,1,iptek,30,Keagamaan,15,keamanan,8,kebudayaan,1,Kecelakaan,3,kehilangan,1,kejadian dan peristiwa,2,kemanusiaan,4,kepegawaian,1,kependudukan,12,kepolisian,168,Kesehatan,134,Kesenian,1,ketenagakerjaan,2,Kodim,15,Kominfo,5,Konflik,1,Korupsi,11,kota bima,296,KPU,3,KSB,2,lingkungan,115,lombok,109,Maklumat,2,Mataram,92,miras,1,Narkoba,8,Nasional,15,NTB,1,olahraga,24,Opini,50,Pariwisata,81,Pelayanan Publik,13,pembangunan,25,pembangunan.,2,pemerintahan,786,Pemilu,1,Pemprov,3,Pemprov NTB,143,pendidikan,397,pendidikan.,8,Perbankan,1,Perguruan Tinggi,3,perhubungan,7,perisstiwa,47,peristiwa,468,peristuwa,1,Perjudian,2,persitiwa,6,Pertamina,2,pertanian,40,Peternakan,3,politik,282,Politik.,9,Prahara,12,Prestasi,34,Provinsi,1,puisi,1,regional,5,religi,53,religius,43,Sains,1,SAJAK,1,seni,1,SKCK,1,sosbud,193,Sosial,42,Sosok,6,SUDUT PANDANG,1,sumbawa,20,Tajuk,2,Tekhnologi,2,TKI,5,TNI,1,transportasi,4,travel,5,Tribrata,1,Vaksinasi,25,video,18,warta bawaslu,1,
ltr
item
Poros NTB: Apel Gabungan, Wahana Silaturrahmi Birokrasi
Apel Gabungan, Wahana Silaturrahmi Birokrasi
https://1.bp.blogspot.com/-yrEuyne1ToA/XP31MBpwSbI/AAAAAAAAFXg/EEszp4DMwKgU5i_Lcq_LlLO1Bv62rXvCgCLcBGAs/s640/0_IMG-20190610-WA0005.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-yrEuyne1ToA/XP31MBpwSbI/AAAAAAAAFXg/EEszp4DMwKgU5i_Lcq_LlLO1Bv62rXvCgCLcBGAs/s72-c/0_IMG-20190610-WA0005.jpg
Poros NTB
https://www.porosntb.com/2019/06/apel-gabungan-wahana-silaturrahmi.html
https://www.porosntb.com/
https://www.porosntb.com/
https://www.porosntb.com/2019/06/apel-gabungan-wahana-silaturrahmi.html
true
2479742407306652642
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content