--> Genjot Peningkatan IPM, Pemkab Gelar Seminar Kewirausahaan | Poros NTB

Genjot Peningkatan IPM, Pemkab Gelar Seminar Kewirausahaan

SHARE:

Dibaca Normal

Bima, Poros NTB.- Seminar kewirausahaan yang dilangsungkan di aula pertemuan taman kalaki Bima pada hari Jum’at (28/6) digelar dengan tema” Kemitraan Pengembangan Program PKUMT UP2K-PKK/ UPPKS Provinsi NTB. 

Seminar ini dihadiri oleh Kepala BKKBN Provinsi NTB beserta Jajarannya, Unsur Dinas Perdagangan Provinsi NTB, Unsur Dinas Perindustrian Provinsi NTB, Para Perawat, Unsur PKB / PLKB, Kelompok UPPKS, Ketua AKU, DPC AKU Kota dan Kabupaten Bima, Para Kepala Desa, PKK Kabupaten dan Kota Bima, Dinas PPKB Kota Bima. 

Seminar ini rangkaian dari kegiatan Hari Keluarga Nasional Tingkat Provinsi di Kabupaten Bima dan dibuka langsung oleh Sekda Kabupaten Bima Drs. HM.Taufik HAK, M.Si. Adapun Narasumber dari Kegiatan ini yaitu Kepala BKKBN Provinsi NTB, Dinas Perdagangan Provinsi NTB, Dinas Koperasi dan UKM Provinsi NTB, Ketua BPD AKU NTB, PLUT Cabang Bima, Balai POM Mataram serta ketua TP. PKK Provinsi NTB.

Sekda Kabupaten Bima Drs. HM.Taufik HAK, M.Si dalam arahan mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan ini dalam rangka menyatukan visi dan persepsi terhadap langkah-langkah apa saja yang harus dilaksanakan dalam meningkatkan kualitas keluarga melalui pembangunan ekonomi, pendidikan dan kesehatan untuk meningkatkan Indek Pembangunan Manusia ( IPM) di Kabupaten Bima khususnya dan Provinsi NTB pada umumnya.



Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa permasalahan tentang kewirausahaan ini yaitu persoalan maindset ( cara berpikir) sebagian masyarakat Indonesia yang masih berfikir mendapatkan pekerjaan setelah selesai sekolah / kuliah, persoalan kapasitasSDM pelaku wirausaha yang masih rendah, persoalan regulasi serta akses permodalam bagi wirausaha pemula yang masih banyak menemui kendala. Bedasarkan permasalahan tersebut maka dalam rangka mewujudkan pembangunan ekonomi keluarga secara terpadu di 100 desa percontohan diperlukan ketelibatan kita semua terutama sektor terkait dalam Program  Kredit Usaha Mikro Terpadu (PKUMT)  sebagaimana diharapkan oleh masyarakat. Maka dari itu setiap program yang dituangkan dalam RPJMD yang diimplementasikan kedalam visi dan misi Kabupaten Bima terdapat banyak sekali produk unggulan laku dijual sebagai hasil dar pemberdayaan ekonomi keluarga. Saat ini peluang tersebut dapat dilaksanakan dengan menjalin kerjasama kemitraan antara Usaha Mikro Kecil dan Menengah baik yang tergabung dalam kelompok KUBE, P4K, UPPKS dan UP2K PKK di Kabupaten Bima dengan UMKM di Kabupaten Lainnya untuk melakukan kerjasama pemasalaran aneka produk unggulan daerah alam jumlah besar.

Diharapkan melalui seminar ini, merupakan langkah awal kita dalam menata arah pembangunan ekonomi keluarga melalui peningkatan kemitraan dalam pengembangan Program Kredit Usaha Mikro Terpadu di 100 desa percontohan sekaligus sebagai upaya untuk mewujudkan pembangunan kesejahteraan rakyat secara berkesinambungan secara umum, khususnya masyarakat Kabupaten Bima.

Menurut Ketua Panitia Pelaksana Nasruddin dalam laporan, seminar yang dilaksanakan ini difokuskan pada kemitraan pengembangan program kredit usaha mikro terpadu UP2K-PKK/UPPKS yang dijadikan percontohan di 100 desa yang tersebar di Provinsi NTB. Sementara itu untuk Kabupaten dan Kota Bima terdapat masing – masing 10 desa / kelurahan.

Maksud dari kegiatan ini suatu bentuk kegiatan usaha yang dilakukan oleh keluarga peserta KB atau belum jadi peserta KB yang bertujuan meningkatkan pendapatan keluarga dalam rangka mewujudkan kesejahteraan keluarga sekaligus memperkuat kelompok UP2K-PKK/UPPKS dalam mengelola dan menumbuhkembangkan usaha ekonomi untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga. 

Sementara itu sasaran dari kegiatan ini meliputi Usaha Mikro Kecil dan Menengah termasuk kelompok UPPKS/UP2K serta kelompok usaha lainnya, BUMDES, Koperasi yang ada di Kabupaten Bima maupun di Provinsi NTB. Dengan jumlah peserta sebanyak 78 orang yang terdiri dari para Kepala Dinas  terkait, Kader Kelompok UP2K-PKK/UPPKS dari Kabupaten Bima dan Kota Bima serta peserta dari sector terkait Provinsi NTB. (Hum)

COMMENTS

Nama

#Corona,124,ABRI,1,arena,54,Bandara,7,Bansos,52,Bawaslu,17,bhakti sosial,38,bima,2676,bima iptek,4,bima. Pariwisata,3,Bjayangkari,1,Coro,1,Corona,88,Covid-19,29,Curanmor,3,Daerah,1,Demonstrasi,2,des,1,Desa,53,dompu,134,Editorial,2,ekbis,223,Ekonomi,1,Ekonomi.,4,Eksbis,1,enterpreneur,1,event,1,explore,2,featured,122,Hoax,3,huk,2,hukrim,714,huksrim,3,hukum,1,Humaniora,1,HUT RI,1,inspiratif,1,iptek,30,Keagamaan,15,keamanan,8,kebudayaan,1,Kecelakaan,3,kehilangan,1,kejadian dan peristiwa,2,kemanusiaan,4,kepegawaian,1,kependudukan,12,kepolisian,168,Kesehatan,134,Kesenian,1,ketenagakerjaan,2,Kodim,15,Kominfo,5,Konflik,1,Korupsi,11,kota bima,296,KPU,3,KSB,2,lingkungan,115,lombok,109,Maklumat,2,Mataram,92,miras,1,Narkoba,8,Nasional,15,NTB,1,olahraga,24,Opini,50,Pariwisata,81,Pelayanan Publik,13,pembangunan,25,pembangunan.,2,pemerintahan,786,Pemilu,1,Pemprov,3,Pemprov NTB,143,pendidikan,397,pendidikan.,8,Perbankan,1,Perguruan Tinggi,3,perhubungan,7,perisstiwa,47,peristiwa,468,peristuwa,1,Perjudian,2,persitiwa,6,Pertamina,2,pertanian,40,Peternakan,3,politik,282,Politik.,9,Prahara,12,Prestasi,34,Provinsi,1,puisi,1,regional,5,religi,53,religius,43,Sains,1,SAJAK,1,seni,1,SKCK,1,sosbud,193,Sosial,42,Sosok,6,SUDUT PANDANG,1,sumbawa,20,Tajuk,2,Tekhnologi,2,TKI,5,TNI,1,transportasi,4,travel,5,Tribrata,1,Vaksinasi,25,video,18,warta bawaslu,1,
ltr
item
Poros NTB: Genjot Peningkatan IPM, Pemkab Gelar Seminar Kewirausahaan
Genjot Peningkatan IPM, Pemkab Gelar Seminar Kewirausahaan
https://1.bp.blogspot.com/-MVA7GrcCaco/XRYJT_U9oQI/AAAAAAAAARo/4LLMvGBfDUMm2NxU0GULHqF7WKlzb4LLgCLcBGAs/s640/Screenshot_3.png
https://1.bp.blogspot.com/-MVA7GrcCaco/XRYJT_U9oQI/AAAAAAAAARo/4LLMvGBfDUMm2NxU0GULHqF7WKlzb4LLgCLcBGAs/s72-c/Screenshot_3.png
Poros NTB
https://www.porosntb.com/2019/06/genjot-peningkatan-ipm-pemkab-gelar.html
https://www.porosntb.com/
https://www.porosntb.com/
https://www.porosntb.com/2019/06/genjot-peningkatan-ipm-pemkab-gelar.html
true
2479742407306652642
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content