Dibaca Normal
Bima, porosntb.com.- Kehadiran Bhabinkamtibmas Polsek Bolo Polres Bima Polda NTB Bripka Tarmizi dalam acara peletakan batu pertama pembangunan drainase di area persawahan merupakan wujud sinergi Polri dengan pemerintah desa dan masyarakat.
Selain itu bhabinkamtibmas juga mengawal serta mengawasi pembangunan infrastruktur. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pembangunan berjalan lancar, tepat sasaran, dan bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat, khususnya para petani.
Pembangunan drainase sepanjang 270 M tersebut berlangsung pada Kamis (13/10/25) sekira pukul 08.00. Wita yang berlokasi di So la doro desa tumpu Kecamatan Bolo.
Terpisah Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan kehadiran Bhabinkamtibmas juga bertujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif selama proses pembangunan berlangsung.
"Momen ini dimanfaatkan untuk mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat menunjukkan kedekatan aparat dengan warga binaan". Kata Kapolres mengutip Adib.
Dalam kesempatan itu juga Bripka Tarmizi dihadapan warga yang hadir memberikan imbauan Kamtibmas.
COMMENTS