MEDIA,Porosntb.Com-Dampak kemarau panjang mengakibatkan beberapa wilayah di kabupaten Bima mengalami kekeringan dan kesulitan air bersih Salah satunya Desa Kalampa Kecamatan Woha Kabupaten.
Untuk itu Kepolisian Resor Bima Polda NTB mengerahkan satuan samapta nya guna menyalurkan air bersih bagi masyarakat yang kesulitan air bersih akibat dari kemarau panjang.
Kamis (23/11/23) sekira pukul 10.00.wita personel sat samapta polres Bima yang dikendalikan oleh Kasatnya Iptu Muhtar dengan menggunakan mobil taktis/ rantis membawa dan menyalurkan air bersih di Desa tersebut.
Kehadiran mobil taktis milik satuan samapta polres Bima yang mengangkut air bersih itu disambut antusias oleh warga.
Menggunakan ember, baskom dan lainnya warga mengisi air dari mobil taktis untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Ditempat terpisah Kapolres Bima AKBP Hariyanto, SH., S.I.K., melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka mengatakan pihaknya akan selalu siap membantu masyarakat diwilayah hukumnya yang kesulitan mendapatkan air bersih akibat dari kemarau panjang.
"Silakan hubungi Bhabinkamtibmas di Desa masing-masing atau bisa mendatangi langsung Mapolres Bima apa bila ada masyarakat yang membutuhkan air bersih". Kata Kapolres sebagaimana diulas kasi humas Iptu Adib Widayaka.
Dalam kesempatan itu juga personel sat samapta menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan masing-masing serta berperan aktif dalam menyukseskan penyelenggaraan pemilu serentak 2024 mendatang.
COMMENTS