Dibaca Normal
![]() |
Bima,Porosntb.Com-Mengantisipasi terjadinya banjir yang diakibatkan tingginya curah hujan Polsek Bolo Polres Bima Polda NTB menggelar Patroli dan memantau aktivitas masyarakat.
Kegiatan yang diawaki empat orang personel dan dikendalikan oleh Kapolseknya AKP Nurdin itu berlangsung pada Rabu (07/01/26) sekira pukul 19.00.Wita.
Kegiatan tersebut dimulai dari Desa Tambe, Rato, Tumpu, Rada hingga Desa Nggembe Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.
Dari hasil pemantauan yang dilaksanakan oleh Polsek Bolo itu banjir di beberapa sungai cukup deras namun hingga saat belum meluap ke pemukiman warga.
Kendati demikian personel Polsek Bolo tetap menghimbau kepada seluruh masyarakat agar waspada akan melupnya air.
Kapolsek Bolo AKP Nurdin melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan hingga saat ini pihaknya masih bersiaga untuk mengantisipasi terjadinya banjir atau luapan air.
"Kami masih standby dan menghimbau kepada seluruh masyarakat agar waspada akan banjir". Ujarnya.
Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar dan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Bolo secara keseluruhan dilaporkan dalam keadaan Kondusif.

COMMENTS